Pastikan Keabsahan Obyek, Kantor Pertanahan Serdang Bedagai Tinjau Lapangan di Dua Desa

  • Whatsapp
Pengukuran
Pastikan Keabsahan Obyek, Kantor Pertanahan Serdang Bedagai Tinjau Lapangan di Dua Desa

Kabarindoku.com, Serdang Bedagai – Dalam rangka memperlancar program sertipikasi tanah, Kantor Pertanahan Kabupaten Serdang Bedagai melaksanakan kegiatan tinjau lapangan oleh Tim Panitia A di Desa Suka Ponen dan Desa Kota Galuh, Jumat (25/4/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Koordinator Kelompok Substansi Penetapan dan Pengelolaan Tanah Pemerintah, Ady Hendra Lumban Tobing, A.Md., S.E., bersama tim dari Seksi Penataan dan Pemberdayaan serta Petugas Ukur Kantor Pertanahan Serdang Bedagai.

Bacaan Lainnya

Tinjauan lapangan ini bertujuan untuk memastikan kondisi nyata objek tanah yang akan disertipikatkan, sekaligus memverifikasi batas-batas dan status penggunaan tanah di lokasi tersebut. Langkah ini penting agar proses sertipikasi berjalan sesuai prosedur, tepat sasaran, dan menghindari potensi sengketa di kemudian hari.

“Kegiatan tinjau lapang ini merupakan tahap penting sebelum proses sertipikasi. Kami ingin memastikan bahwa tanah yang akan disertipikatkan benar-benar sesuai dengan data administrasi dan kondisi fisik di lapangan,” ujar Ady Hendra Lumban Tobing.

Selain itu, kegiatan ini juga sejalan dengan komitmen Kantor Pertanahan Serdang Bedagai untuk meningkatkan kualitas pelayanan pertanahan, mempercepat program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), dan memberikan kepastian hukum atas hak atas tanah kepada masyarakat.

Masyarakat di kedua desa menyambut baik kehadiran tim Panitia A di lapangan. Mereka berharap sertipikasi tanah dapat segera rampung sehingga kepemilikan tanah mereka memperoleh pengakuan hukum yang kuat.

Kegiatan tinjau lapang ini menjadi bagian dari rangkaian upaya Kantor Pertanahan Serdang Bedagai dalam mendukung program strategis nasional di bidang pertanahan, sekaligus mendorong percepatan pembangunan daerah berbasis kepastian hak atas tanah. (Red/BS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *